Pengomposan: Manusiawi
Seorang teman membuat sebuah unit pengomposan sederhana di halaman rumahnya. Unit pengomposan ini terdiri dari rangka besi yang diselubungi kawat kasa untuk mencegah datangnya lalat dan plastik di bagian luarnya. Bahan yang akan dikomposkan dimasukkan dari bagian atas. Kompos matang bisa diambil dari bagian bawah. Menurutnya, sejak September 3 bulan yang lalu, unit komposternya ini tidak pernah penuh, walaupun komposnya tidak pernah diambil. Pengomposan memang sebuah usaha yang sangat manusiawi, karena selain mereduksi jumlah sampah organik yang dibuang, juga emmaksa unsur hara tanah tidak terbuang percuma.
Berbau? Tidak, karena katanya, proses pengomposan ini tidak akan berbau sepanjang sampah yang dibuang ke dalamnya tidak mengandung tiga hal: daging, tulang dan minyak.
2 comments:
Perlu dicontoh usaha temennya nih. Kan murah dan ramah lingkungan. Kalau memang gampang seperti itu, semua rumah bisa melakukannya dong.
wahhhh!! sori...ksasar k sini... salam kenal!! kbetulan bgt...tadi nyari ttg pengomposan,sya ayie TL-2004,,,
Post a Comment